Bengkulu Selatan (Humas)- Tim panitia seleksi calon pimpinan Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Bengkulu Selatan mengadakan rapat untuk pemutusan akhir seleksi calon pimpinan Baznas Kabupaten Bengkulu Selatan periode Tahun 2021-2026 di ruang Sekretariat Tim Pembina UKS Kab. Bengkulu Selatan pada Jumat (29/10).
Proses seleksi administrasi calon pimpinan Baznas menyisakan 11 pendaftar yang memenuhi syarat administrasi. Dengan rincian nama sebagai berikut : Bahaludin, S.Pd, Rusmiadi, H.Amir Syarifudin, H.Effendi, M. S.Pd, Sasman Joyo, S.Ag, H. Ali Nundiha, Zosmara Hadiar, BA, H. Hartawan, SH. MH, Nurul Ihsan, S.Ag, Yulistian, dan Ir. Mohammad Yasin, M.si. 11 pendaftar ini akan melewati tahap akhir yaitu wawancara dan test tertulis.
Dr.H. Junni Muslimin, MA, Kakan Kemenag BS sebagai anggota tim seleksi (Timsel) pemilihan mengatakan bahwa persaingan peserta sangat sengit. Semua pendaftar memiliki kelebihan masing-masing.
“Kita sudah memasuki tahap akhir. Dari sekian banyak pelamar yang mendaftar menjadi calon ketua, hanya 11 pendaftar yang lulus tahap administrasi. Setelah proses administrasi ini, kita akan lanjut ke seleksi wawancara dan tertulis. Saya berharap kita mampu menemukan pemimpin Baznas yang terbaik diantara yang baik. “Tutup Junni. (Eka)