Haji dan Umroh

Pengelola Keuangan Dipa dan Bendahara Haji Kemenag MM Ikuti Pembinaan Penyusunan Laporan Keuangan

Mukomuko (Inmas) - Dalam rangka "Mewujudkan Laporan Keuangan Haji yang Akuntabel dan Profesional" pengelola keuangan dipa dan bendahara Haji kemenag Mukomuko menghadiri dan mengikuti kegiatan pemmbinaan penyusunan laporan keuangan Haji, di Hotel Grage, Kota Bengkulu pada tanggal (12-14 Desember 2019). Peserta sebanyak 50 Orang terdiri dari pengelola Keuangan DIPA Kemenag dan Bendahara PKOH dari 10 Kabupaten Kota se-provinsi Bengkulu.

Acara dibuka oleh Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu yang diwakili oleh Kabag TU Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Drs. H. yasaroh, M.H.I. Dalam Kegiatan ini mendatangkan Narasumber dari Dirjen PHU  yaitu Direktur Pengelolaan Dana Haji dan SIHDU, H. Maman Saepulloh, S. Sos, M.Si.

Dalam materinya Direktur SiHDU menjelaskan bahwa pada tanggal 25 November 2019 laporan keuangan haji tahun 2019 sudah disampaikan ke DPR dan tidak ada koreksi dari DPR yang berarti Laporan Keuangan haji tahun ini baik.

“Laporan keuangan ini adalah dasar untuk menyampaikan usulan BPIH tahun 2020, dan usulan BPIH tahun 2020 saat ini sedang dalam proses. Beliau juga menjabarkan bahwa Yang terlibat dalam siklus anggaran haji ini adalah Pemerintah (Kemenag), Dewan Perwakilan Rakyat, Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK)”jelasnya. (Rahmat)


TERKAIT

Islam LAINNYA