Bengkulu Tengah (Inmas)- Bertempat di KUA Kecamatan Pondok Kelapa kabuoaten Bengkulu Tengah pada hari rabu (7/2/2018) kepala KUA Pondok Kelapa Mintarno, SHI, MHI. Menerima kunjungan koordinasi dari pembina dan pengurus forum Remaja Islam Masjid (RISMA) kecamatan Pondok Kelapa.
Koordinasi dilakukan untuk merumuskan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga forum RISMA Kecamatan, serta menyusun progran kerja priode kepengurusan forum RISMA priode 2018 sampai dengan 2020.
Dalam arahannya kepala KUA menyampaikan pentingnya Soliditas dalam berorganisasi karena modal berorganisasi adalah semangat kebersamaan dan persatuan dalam bingkai kecintaan terhadap Masjid.
Ia berharap forum RISMA Kecamatan dapat berkontribusi positif dengan memberikan warna bagi remaja lain di kecamatan Pondok Kelapa dan tidak terwarnai oleh budaya negatif dari remaja lainnya.
Koordinasi yang dilaksanakan oleh forum RISMA Kecamatan berlangsung secara hangat dan penuh kekeluargaan serta saling memberikan kontribusi positif dalam perumusan AD/ART RISMA Kecamatan untuk dijadikan dasar dalam berorganisasi. (Amin)
Islam
Penerangan Agama Islam Zakat dan Wakaf
KUA Pondok Kelapa Terima Koordinasi Forum RISMA Kecamatan
- Kamis, 8 Februari 2018 | 00:00 WIB