Penerangan Agama Islam Zakat dan Wakaf

Kantor Kemenag Kota Bengkulu Potong 9 Ekor Hewan Kurban

Kota Bengkulu (Inmas)- Keluarga besar jajaran Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu pada perayaan Idul Adha 1439 H / 2018 M ini memotong hewan kurban sebanyak 9 ekor sapi dan 1 ekor kambing.

    Proses pemotongan hewan kurban dilaksanakan dihalaman Kantor Kemenag Kota Bengkulu. Pada hari Kamis tanggal 23 Agustus 2018, mulai pukul 07.30 WIB pagi. Dipimpin oleh Plt. Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, AB. Qohar, S.Ag,M.H.I. didampingi oleh Ka. Subbag TU, H. Irmaidi, S.Sos.

    Menurut Ka. Subbag TU, H. Irmaidi, S.Sos, kegiatan pemotongan hewan kurban di Kantor Kemenag Kota Bengkulu merupakan agenda rutin setiap tahunnya. Karena  merupakan wujud rasa syukur dan  ketaatan sesuai dengan yang telah diajarkan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail.

    Ditambahan H. Irmaidi, seluruh paket daging hewan kurban didistribusikan kepada jajaran dan masyarakat sekitar Kantor Kemenag Kota Bengkulu. yang telah memiliki kupon setelah waktu sholat Zuhur.

    Kegiatan pemotongan hewan kurban ini ditutup dengan acara makan siang bersama seluruh ASN jajaran Kantor Kemenag Kota Bengkulu, seluruh panitia dan peserta kurban. (Popi)


TERKAIT

Islam LAINNYA