Haji dan Umroh

Ka.Kemenag Seluma Buka Kegiatan Tes Calon Petugas Haji

Bengkulu (Informasi dan Humas) 1/4- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma H.Sipuan,S.Ag.MM membuka acara Tes Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia (TPIHI) dan Tim Pembimbing Haji Indonesia (TPHI) yang dilakukan diruang Kerja Kasi Haji&Umroh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma Hari ini, Rabu, 01/04/2015.jam 09.00 WIB. 

Dalam arahan singkat Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma menjelaskan tentang pengisian soal ujian yang dilaksanakan hari ini oleh panitia penyelenggara,kemudian beliau menyampaikan bahwa tes TPHI dan TPIHI ini dilakukan setiap tahunnya, tahun ini yang diambil 1 orang untuk TPHI dan 2 Orang TPIHI ungkapnya.

Lanjut sipuan kepada yang lulus seleksi ini nantinya agar segera mengubungi bidang haji Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu agar bisa mendapat petunjuk selanjutnya, dalam kesempatan ini pula Kepala Kemenag menyampaikan kepada peserta tes untuk dapat mengisi sesuai dengan petunjuk yang ada tentang pengisian soal ungkap sipuan.

Sementara itu Kasi Haji dan umroh H. A.Marhaen, S.Ag menjelaskan kepada kami, bahwah yang mengikuti tes kali ini berjumlah 10 oarang diantaranya, Kepala KUA sebanyak 7 orang ditambah dari kemenag seluma sendiri 3 orang tuturnya. 

Akhir acara pembukaan tadi Kepala Kemenag Kab. Seluma mengharapkan kepada semua yang mengikuti tes TPHI dan TPIHI agar bisa mengisi soal yang telah disiapkan oleh panitia dan mudah-mudahan lulus ketahap berikutnya, kemudian beliau membuka secara resmi tes tersebut yang diawali dengan pembagian soal tes. 

Penulis : Mb/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Islam LAINNYA