Urusan Agama Islam dan Syariah

Ka. KUA Sungai Rumbai Terima Tamu dari Jamaah Tabligh

Bengkulu (Informasi dan Humas) 21/7- Di tengah aktivitasnya Kepala KUA Sungai Rumbai, H. Memori Susandi, Lc, kedatangan tamu sekelompok pemuda dari Pekan Baru, Riau. Mereka datang dengan berpakaian jubah dan berjenggot panjang. Mereka bukan teroris. Tapi mereka adalah juru dakwah dari Jamaah Tabligh yang ingin menyampaikan dakwah kepada masyarakat Sungai Rumbai. Kedatangan rombongan yang berjumlah 11 orang ini pun disambut hangat oleh Kepala KUA.

Ustadz Ahmad Junaedy selaku pimpinan rombongan menyampaikan bahwa maksud kedatangan mereka adalah untuk silaturrahim dan mohon izin untuk menjalankan dakwah fi sabilillah di wilayah Kecamatan Sungai Rumbai, khususnya mengajak masyarakat agar memakmurkan masjid. Beliau mengungkapkan kekhawatirannya akan sepinya jamaah sebagian besar masjid di Indonesia. Bersama beliau terdapat seorang anak berumur 14 tahun yang hafal al Quran sebanyak 30 juz.

Alumni Universitas SUSQO Riau itu sudah melanglang buana ke berbagai Negara seperti India dan Pakistan. Perjalanan kali ini dalam rangka menjalankan program jamaah, yaitu khuruj (keluar untuk berdakwah) selama empat puluh hari. “Setelah ini Insya Allah saya akan berangkat ke Negeri jiran untuk melanjutkan dakwah.” Paparnya.

Di pihak lain, Kepala KUA menyambut positif maksud baik ini. Bahkan beliau berterima kasih atas partisipasi jamaah dakwah ini yang telah berperan aktif dalam mengajak masyarakat untuk memakmurkan masjid. “Dulu masjid-masjid di sini sebagian besar hanya buka pada waktu shalat tertentu seperti Maghrib dan Isya. Sementara Zuhur, Asar terlebih lagi Subuh seringkali tidak ada jamaah. Bahkan azan pun tidak berkumandang. Namun, Alhamdulillah sekarang masjid di wilayah Sungai Rumbai sudah aktif selama lima waktu shalat meski jamaahnya masih sangat sedikit. Semua ini tidak lepas dari perjuangan saudara-saudara di Jamaah Tabligh” ungkapnya.

Terima kasih juga beliau sampaikan karena Jamaah Tabligh telah membantu tugas Kementerian Agama yang dalam hal ini KUA Sungai Rumbai dalam bidang kemasjidan. “Bagi kami, jamaah Tabligh adalah partner dalam hal pembinaan dan bimbingan umat di bidang kemasjidan.” sambungnya.

Terakhir, beliau berharap agar utusan para juru dakwah ini dapat terus berlanjut untuk menopang perjuangan para ustadz lokal. “Kalau bukan kalian, maka orang-orang seperti kalianlah yang kami tunggu kedatangannya.” Demikan Memori.

Penulis : el-Jauhary/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Islam LAINNYA