Bengkulu (Informasi dan Humas), Bertempat di Pendopo Rumah Dinas, Bupati Bengkulu Selatan melepas secara resmi 102 orang Jamaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Bengkulu Selatan. Acara dihadiri pula oleh Forum Koordinasi Pemerintah Daerah (FKPD), termasuk Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan, Drs.H.Yasaroh Maksum.M.HI.Kepala KUA, Camat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan keluarga JCH.
Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB (Jumat,12/8) diawali dengan pembacaan ayat Suci Al-Quran oleh Kepala KUA Kedurang Ilir Irwan.S.Sos.I, M.HI, dan dilanjutkan dengan laporan dari Ka.Kan Kemenag BS. Dalam laporan yang disampaikan oleh H.Yasaroh dilaporkan 102 orang tahun ini berangkat dari 103 JCH yang dijadwalkan akan menuju tanah suci tahun ini. 1 orang JCH an.Tugiman WK batal berangkat dikarenakan sakit.
Untuk JCH termuda tercatat atas nama Ratna Nurintan Perwita Sari yang lahir pada 9 Juni 1994 dan tertua yaitu Hasanusi yang berangkat haji pad usia 87 tahun. Disampaikan pula oleh H.Yasaroh bahwa JCH akan bertolak menuju Bengkulu menuju Embarkasi Antara pada Jumat (12/8) usai pelaksanaan solat Isya berjamaah di Masjid Jamik.
H.Dirwan Mahmud.SH dalam sambutannya mengucapkan selamat jalan kepada JCH dan berpesan kepada JCH agar dapat kompak selama melaksanakan ibadah di Tanah Suci, selain itu Bupati BS juga menitipkan agar JCH dapat berdoa untuk kesejahteraan Kabupaten Bengkulu Selatan. (Dina)
Redaktur : H. Nopian Gustari