Kota Bengkulu (Humas)-Senin 11 November 2024, Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Kota Bengkulu telah melaksanakan kegiatan Upacara Bendera dalam rangka Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024, yang dilaksanakan bertempat di Lapangan MTsN 2 Kota Bengkulu.
Kegiatan Upacara Bendera ini diikuti oleh Kepala Tata Usaha, seluruh Dewan Guru dan Staf Tata Usaha serta siswa siswi MTsN 2 Kota Bengkulu. Alhamdulilah, Upacara Peringatan Hari Pahlawan ini berlangsung secara khidmat.
Upacara Peringatan Hari Pahlawan dimulai pada pukul 07.15 WIB. Bertindak selaku Pembina Upacara, Waka Kesiswaan Bapak Rahin, S.Ag. Dalam amanatnya, Beliau menyampaikan pesan untuk meneladani sikap-sikap persatuan dan jiwa yang patriotisme.
"Semoga kita menjadi bangsa bermoral, adil, makmur dan sejahtera. Semoga kita juga menjadi bangsa yang berani menyatakan yang benar, mau mendengarkan dan menerima pendapat orang lain, menghormati dan toleransi terhadap budaya dan mengutamakan persatuan". Pungkasnya. (Weliya/PopiHumas)