REJANG LEBONG (HUMAS) ---- Dalam rangka mewujudkan eksistensi sebagai Penyuluh Agama Islam, Reli Kusmanto, S.Pd.I ( PAI Kecamatan Curup Timur ) ikut berperan aktif tergabung dalam kepengurusan Majelis Ulama Indonesia ( MUI ) Kabupaten Rejang Lebong yang merupakan lembaga penting dalam memajukan Keagamaan di negara ini . ( 08/09)
Melalui MUI Penerangan Agama Islam semakin kompleks dimasyarakat dengan agenda - agenda kegiatan yang terstruktur seperti hal nya yang dilaksanakan oleh Komisi Ekonomi Majelis Ulama Indonesia ( MUI )Rejang Lebong pada hari Minggu 08 September 2024 menyelenggarakan Sosialisasi Dampak Judi Online dan Investasi Bodong bagi Ekonomi Umat yang dilaksanakan diruang rapat Asisten 1 Pemda Rejang Lebong yang diikuti oleh 25 orang peserta.
Reli Kusmanto mengungkapkan bahwa acara Sosialisasi diawali dengan kata sambutan dari Ketua Panitia Pelaksana Bpk. Herwin Wijaya Kusuma, M.Pd.I ( Ketua Komisi Perekonomian MUI ), dilanjutkan dengan kata sambutan ketua MUI Rejang Lebong yang diwakili oleh Bpk , Dr. Yusefri, M.Ag ( Sekertaris Umum MUI Rejang Lebong) yang membuka acara secara resmi serta ditutup dengan pembacaan doa serta dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Dr. Syarial Dedy, M.Ag ( Ketua Fatwa MUI RL) dan Andriko M.E, Sy ( Dosen IAIN Curup )
Ditambahkan oleh Reli bahwa dirinya sangat bersyukur bisa tergabung dalam kepengurusan MUI Rejang Lebong karena sangat sinkron dan selaras dengan tugasnya sebagai Penyuluh Agama Islam sehingga lebih mudah menyampaikan pesan - pesan Agama kepada masyarakat melalui kegiatan sosialisasi dan lainnya dalam rangka membangun serta mensukseskan program Kementerian Agama Republik Indonesia yaitu membangun serta meningkatkan kesholihan umat beragama dinegeri tercinta ini.(reli)