Seluma (Humas)- Menjaga kebersihan lingkungan Kantor Seyogyanya menjadi tanggung jawab bersama, baik masyarakat sekitar Kantor maupun mereka yang bertugas di bawah naungan Kantor Urusan Agama Kecamatan Semidang Alas, sebab lingkungan yang bersih cermin pribadi yang sehat.
Lingkungan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Semidang Alas terutama di belakang kantor menjadi tempat pembuangan sampah rumah tangga masyarakat sekitar Kantor, hal ini bukan sekali dua kali tapi sudah berkali-kali, oleh sebab itu butuh perhatian khusus dari jajaran Kantor KUA semidang Alas, Cara mengatasi persoalan ini.
Beberapa hari yang lalu telah disepakati bahwa kita akan pasang spanduk tentang himbauan larangan membuang sampah di lingkungan kantor terutama di belakang Kantor, Hari ini Selasa (29/10) dilakukan pemasangan spanduk oleh Irwan Muklis,S.Pd Sfat JFU KUA Semidang Alas pada dua sisi kantor sisi kanan dan kiri. Dengan himbauan ini di harapkan tidak ada lagi masyarakat yang membuang sampah di lingkungan kantor.
Hendri Saputra,S.Sos.I, M.Ag selaku Ka.KUA mempunyai harapan besar semoga setelah ini ntidak aka nada lagi bau tak sedap yang tercium dari sampah rumah tangga yang di buang masyarakat, yang menimbulkan ketidak nyamanan dan pencemaran air Sungai Alas. (Eka/Ms)