Pimpin Do'a, KUA Selupu Rejang Hadiri Pertemuan Lintas Sektoral

Penyuluh Agama Islam KUA Selupu Rejang saat memimpin do'a

REJANG LEBONG (HUMAS) ---- BLUD Puskesmas Sambirejo menggelar pertemuan lintas sektoral yang mengundang berbagai instansi terkait di Kecamatan Selupu Rejang. Acara tersebut bertujuan untuk mengatasi dan menekan angka stanting yang masih menjadi masalah kesehatan di wilayah tersebut.(09/02).

Kegiatan ini bukanlah hal baru, melainkan agenda tahunan yang menjadi wadah untuk mempererat hubungan lintas sektor antara Puskesmas dengan berbagai instansi terkait. Tujuannya adalah untuk bersama-sama mencari solusi atas permasalahan kesehatan yang ada di setiap desa.

Dalam pertemuan tersebut, KUA Selupu Rejang mengutus Sodikin, yang juga merupakan penyuluh agama Islam di wilayah tersebut, untuk menjadi pemimpin doa. Kehadirannya menggambarkan semangat kolaboratif antar sektor dalam menangani masalah kesehatan yang kompleks.

Peserta lintas sektoral aktif menyampaikan pertanyaan dan masukan yang konstruktif, dengan tujuan agar upaya pemecahan masalah dapat lebih efektif. Setiap desa di Kecamatan Selupu Rejang memiliki tantangan unik, dan kerjasama lintas sektor menjadi kunci untuk mencapai target kegiatan yang telah ditetapkan.

Dengan semangat kolaborasi yang tinggi, diharapkan pertemuan lintas sektoral ini akan menghasilkan strategi yang lebih efektif dalam menekan angka stanting serta meningkatkan kesehatan masyarakat di seluruh desa Kecamatan Selupu Rejang.(okfa)

 


TERKAIT

Berita LAINNYA