Kota Bengkulu (Humas) - Kegiatan Masa taaruf siswa Madrasah (MATSAMA) Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Kota Bengkulu tahun Pelajaran 2024/2025 yang diikuti oleh 237 siswa baru Kelas 1 (Satu) selama 4 hari, pada Senin, Rabu - Jumat tanggal 15 s.d 19 Juli 2024 secara resmi ditutup oleh Kepala Madrasah Ach. Jainuri. S.Ag. pada Jumat 19 Juli 2024 bertempat dii apangan MIN 2 Kota Bengkulu.
Acara penutupan dimeriahkan dengan atraksi beladiri, ektrakurikuler oleh siswa Kelas 1-6 dan penampilan senam Profil Pelajar Pancasila oleh dewan guru. Kegiatan MATSAMA yang dikoordinir oleh Nuhasanah, S.Pd. sebagai Ketua Panitia alhamdulilah berlangsung meriah dan berkesan.
Dalam sambutannya saat penutupan MATSAMA, Kepala Madrasah Ach. Jainuri menyampaikan bahwa pendidikan MIN 2 diawali dari Berakhlak baru Berilmu. “Orang yang baik akan mudah dididik jadi orang pintar, namun orang pintar belum tentu mudah menjadi orang baik”. Ucap Ach. Jainuri.
Ditambahkan Ach. Jainuri “Orang tua sudah membaca dan menanda tangani tata tertib siswa madrasah, maka mulai hari Senin besok tata tertib sudah akan dijalankan. Sebagai siswa baru kalian harus bisa beradaptasi dan mengikuti aturan yang ada di MIN 2 Kota Bengkulu, karena di MIN 2 inilah menjadi titik awal menjadi orang sukses”. Pungkasnya.
Secara umum pelaksanaan MATSAMA selama empat hari berjalan dengan lancar dan sukses dan dinyatakan seluruh peserta MATSAMA dinyatakan lulus dan resmi menjadi siswa MIN 2 Kota Bengkulu. (Devi/Humas).