Pembiasaan Mendengarkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya di MTsN 2 Kota Bengkulu

Pembiasaan Mendengarkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya di MTsN 2 Kota Bengkulu

Kota Bengkulu (Humas)-Senin 03 Februari 2025, Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Kota Bengkulu melaksanakan  Pembiasaan Mendengarkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, yang akan dilaksanakan setiap hari Senin dan Kamis pada pukul 10.00 WIB. 

Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan Surat Edaran (SE) Sekjen Kementerian Agama RI Nomor 1Tahun 2025. Untuk itu, seluruh keluarga besar MTsN 2 Kota Bengkulu  baik Guru, Staf Tata Usaha dan seluruh siswa siswi yang sedang belajar di kelas maupun tamu yang sedang berada di MTsN 2 Kota Bengkulu turut mendengarkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dengan sikap yang sempurna

Kepala MTsN 2 Kota Bengkulu, Ibu Dr. Eryanti, M.Pd. menyambut baik kegiatan ini dengan langsung menindaklanjuti dan melaksananakan Pembiasaan mendengarkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya  di MTsN 2 kota Bengkulu, dimulai pada hari Senin 03 Februari 2025 pukul 10.00 WIB.

Ibu Dr. Eryanti, M.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan Ini adalah hal positif yang wajib kita ikuti.

"Kegiatan ini dapat menumbuhkan rasa nasionalisme dan cinta tanah air. Dan Kita selaku ASN yang berada dibawah naungan Kementerian Agama harus konsisten melaksanakan kegiatan ini". Pungkasnya. (Weliya/PopiHumas)


TERKAIT

Berita LAINNYA