Pelantikan BKM Kecamatan Teluk Segara Kota Bengkulu

Pelantikan BKM Kecamatan Teluk Segara Kota Bengkulu

Kota Bengkulu (Humas)-Menyusul pengukuhan Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Kota Bengkulu Periode 2023-2027 dan  juga pengukuhan BKM Kecamatan se-Kota Bengkulu, maka pada Selasa 12 desember 2023 juga dilaksanakan pengukuhan BKM Kecamatan Teluk Segara oleh Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu, Dr. H. Sipuan, S.Ag,M.M.

Bertempat di Kantor Urusan Agama (Kecamatan) Ratu Agung, pengukuhan BKM kecamatan Teluk Segara ini bersamaan dengan pengukuhan BKM 4 kecamatan lainnya, yakni BKM Kecamatan Ratu Agung, Ratu samban, Muara Bangkahulu dan Sungai Serut.

Disampaikan oleh Kepala KUA Kecamatan Teluk Segara, H. Suwardin, MH, bahwa pengukuhan BKM Kecamatan adalah salah satu upaya Kementerian Agama Kota Bengkulu sebagai garda terdepan pemersatu umat muslim, khususnya  meningkatkan komunikasi dan kegiatan kemasjidan yang terorganisir sebagai penguatan  Hablumminallah dan Hablumminannas.

"Diharapkan dengan terbentuknya BKM Kecamatan, khususnya Kecamatan Teluk Segara, nuansa beragama kedepan akan lebih meningkat menuju Indonesia yang Baldatun Thoyyibatun wa Robbun Ghofur". Pungkas H. Suwardin, MH, (Suwardin/Popi)


TERKAIT

Berita LAINNYA