HUMAS (KAUR) – Bupati Kaur melalui Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Kaur Ir. Herwan, M.S.I. dan Kakan Kemenag Kab. Kaur H. Irawadi, S.Ag., M.H. secara resmi menutup Perhelatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke-VII tingkat Kabupaten Kaur di masjid Agung Al Kahfi, Kamis (23/11/2023).
Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Kaur Ir. Herwan, M.S.I. Dalam Arahnya menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan kontribusi demi terselenggaranya Musabagah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-7 Tingkat Kabupaten Kaur Tahun 2023, khususnya pada pemerintah daerah dalam hal ini bagian kesra, kantor kementerian agama dan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Kabupaten Kaur, dewan hakim, dan seluruh panitia yang telah melaksanakan mulai tanggal 20 November sampai dengan 23 November 2023.
“Atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah kami mengucapkan terima kasih kepada camat dan kepala KUA se-Kabupaten Kaur serta seluruh pejabat yang telah melatih peserta sehingga dapat mengikuti berbagai perlombaan sampai dengan selesai” Ujar Herwan
Herwan juga menyampaikan pesan kepada Qori Qoriah, Hafidz-Hafidzah yang meraih juara dalam musabagah tilawatil MTQ ini, agar terus berlatih untuk mempersiapkan diri mengharumkan nama Kabupaten Kaur pada MTQ ke-XXXVI tingkat Provinsi Bengkulu yang akan dilaksanakan di Kabupaten Bengkulu Utara tahun 2024 mendatang.
“Bagi kafilah yang belum berhasil saya anggap kalian tidak berkecil hati teruslah berlatih dan memacu diri untuk berprestasi di kesempatan-kesempata” Pungkas Herwan.
Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur H. Irawadi, S.Ag., M.H. juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur, LPTQ dan juga segenap panitia yang telah melaksnakan MTQ ke VII dengan lancar tanpa halangan.
“Ini suatu kebanggan tersendiri bagi kami, karena seluruh kafilah yang mengikuti kegiatan ini merupakan putra – putri terbaik dari kabupaten kaur, dan merupakan awal dari persiapan kita dalam menghadapi MTQ tingkat Provinsi pada tahun 2024 nanti” ujar Irawadi
Selain itu irawadi juga menyampaikan kepada seluruh pemenang MTQ ke- 7 Tingkat Kabupaten Kaur ini nantinya akan mendapatkan pelatihan melalui Training Center yang dilaksanakan oleh Pemda Kaur berkolaborasi dengan Kemenag Kaur melalui LPTQ Kabupaten Kaur.
“Berharap dalam persiapan menghadapi MTQ tingkat Provinsi nantinya kami bersama-sama Pemda Kaur bisa memberikan dukungan untuk menyelenggarakan Training center (TC) untuk memaksimalkan persiapan para kafilah pada event tingat provinsi tersebut”. Tutup Irawadi.
Pada penutupan MTQ Ke-7 Tingkat Kabupaten Kaur ini telah diumumkan para pemenag setiap tangkai lomba dan posisi Juara Umum masih dipertahankan oleh kecamatan Kaur Selatan. (Roby/Endang)