MIN 4 Seluma: Motivasi Bagi Siswa Mengasah Keterampilan Untuk Terus Berprestasi

Seluma (Humas) - Beberapa orang siswa/i Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 4  Seluma kembali meraih prestasi yang mengharumkan nama MIN 4  Seluma.Prestasi ini diraih dari hasil perlombaan dalam rangka Milad dan Haflah MTs Negeri 2 Seluma ke-28 yang diselenggarakan pada hari Senin dan selasa tanggal,17-18 Maret 2025 digedung MTs Negeri 2 Seluma.

  Dari beberapa cabang perlombaan,MIN 4 Seluma berhasil meraih 3 Piala yang dipersembahkan untuk Madrasah.Adapun piala tersebut dipersemahkan oleh :

1.Alfi Syahrin  Juara 2 dari cabang lomba Tahfis putra

2.Afib Abbasy Gustav Juara 2 dari cabang lomba MTQ putra

3.Aisyah Naila juara 2 dari cabang lomba MTQ putri

Ditemui penulis diruang kerjanya,Kepala MIN 4 Seluma, Alpati Haraja, S.Pd. memberikan “apresiasinya kepada siswa/i yang telah meraih prestasi dan mengharumkan nama MIN 4 Seluma dan juga ucapan terima kasih kepada dewan guru pembimbing yang sudah berusaha semaksimal mungkin sehingga peserta didik kita dapat berhasil mempersembahkan Prestasi gemilang bagi siswa sendiri dan bagi madrasah”imbuhnya.

Belaiu juga berharap semoga prestasi ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan lagi untuk mengasah kemampuan peserta didik kita dan juga sebagai bekal mereka untuk melanjutkan pendidikannya kejenjang yang lebih tinggi yang sesuai dengan bakat dan minat mereka masing-masing.(Naf/Sry)


TERKAIT

Berita LAINNYA