MIN 2 Rejang Lebong Utus 2 Perwakilan Guru Dalam Pelatihan KKGMI

   

Rejang Lebong (HUMAS)----  MIN 2 Rejang Lebong kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pembelajaran melalui partisipasi aktif dalam kegiatan Kelompok Kerja Guru Madrasah Ibtidaiyah (KKGMI). Dua orang perwakilan guru dari MIN 2 Rejang Lebong, yakni Ibu Windarty, S.Pd.I, dan Ibu A.Nani, S.Pd, terpilih untuk mengikuti pelatihan KKGMI dengan fokus utama pada penyusunan perangkat pembelajaran sesuai Implementasi Kurikulum Merdeka.(29/10)

Pelatihan yang dilaksanakan di  MIN 1 Rejang Lebong ini bertujuan untuk membekali para guru dengan keterampilan dan pemahaman yang mendalam dalam merancang perangkat pembelajaran yang relevan dan adaptif. Kurikulum Merdeka menekankan pada peningkatan minat belajar siswa dan pengembangan karakter melalui pembelajaran yang fleksibel, sehingga guru dituntut untuk memiliki keterampilan dalam menyusun rencana pembelajaran yang inovatif dan berpusat pada siswa.

Ibu Windarty menyampaikan antusiasmenya dalam mengikuti pelatihan ini. “Kami sangat bersyukur bisa mengikuti pelatihan ini. Dengan bimbingan dari fasilitator KKGMI, kami belajar cara menyusun Modul yang lebih efektif dan menarik, sehingga siswa merasa lebih termotivasi dalam belajar. Harapan kami, ke depannya, perangkat yang kami susun dapat benar-benar mengakomodasi kebutuhan belajar siswa secara optimal.”

Sementara itu, Kepala MIN 2 Rejang Lebong, Bapak Eko Susilo, M.Pd, turut mengapresiasi keikutsertaan kedua guru tersebut. Beliau menyatakan bahwa pelatihan ini akan menjadi bekal berharga bagi para guru dalam menghadirkan suasana pembelajaran yang lebih segar dan inspiratif. “Kami mendukung penuh peningkatan kompetensi guru dalam segala aspek. Semoga ilmu yang didapat dari pelatihan KKGMI ini dapat disebarluaskan kepada guru-guru lainnya di MIN 2 Rejang Lebong, sehingga kualitas pembelajaran di madrasah kami semakin meningkat.”

Dengan partisipasi guru MIN 2 Rejang Lebong dalam pelatihan ini, diharapkan sekolah semakin siap untuk mengimplementasikan Kurikulum Merdeka, membawa suasana belajar yang menyenangkan, serta mendukung perkembangan kompetensi dan karakter siswa secara holistik.(aji)

 


TERKAIT

Berita LAINNYA