Bengkulu Tengah, (HUMAS) - Kepala Kantor Urusan Agama ( KUA) Kecamatan Taba Penanjung, Bambang Indarto, S. Sos. I Menyapa masyarakat sekitar dalam acara pengajian rutin bulanan Badan Kontak Majelis Taklim ( BKMT) Kecamatan Taba Penanjung yang bertempat di Masjid Desa Taba Teret pada Jum'at (2/2/24)
Dalam Acara tersebut, Bambang berpesan bahwa sebagai muslimat Indonesia, agar selalu menjaga kekompakan, persatuan dan kesatuan serta selalu menerapkan moderasi beragama dalam pergaulan sehingga akan terciptanya masyarakat yang pempunyai jiwa toleransi dan tetap bersatu dalam perbedaan, serta menjadikan perbedaan sebagai Rahmatan lil 'alamin.
Kemudian Bambang melanjutkan dalam sambutannya, bahwa pengajian yang dilaksanakan satu kali dalam satu bulan ini kita jadikan wadah kita dalam bertukar fikiran dan saling berbagi pengalaman dalam kehidupan beragama serta bermasyarakat.
"Dan mari kita jadikan masjid ini bukan hanya tempat ibadah saja melainkan memakmurkan masjid sebagai wadah berdakwah, kemajuan ekonomi umat, pembagian zakat serta tempat pernikahan," Ajaknya
Pengajian BKMT dengan seragam kostum bertema Palestin tersebut dilaksanakan dengan begitu meriah serta hidmat yang tausiahnya diisi oleh ustadz Renao Akay.
Seluruh anggota pengajian sangat antusias dalam mendengarkan penyampaian mau'idzatul hasanah.
Pengajian BKMT dihadiri oleh Kepala Desa Taba Teret beserta perangkat, tokoh Agama, tokoh masyarakat, kepala KUA, penyuluh Agama, serta staff Kantor Urusan Agama Kecamatan Taba Penanjung. (RW)