KUA Air Periukan Pilih Olahraga Badminton Sebagai Olahraga Jumat Sehat

Seluma (Humas) --pagi yang cerah setelah aktifitas kebersihan selesai, tidak ketinggalan  KUA Kecamatan Air Periukan setiap hari jum'at rutin laksanakan olaraga, bermacam olaraga telah dicoba oleh KUA Kecamatan Air Periukan, baik itu senam, lari, voli dan sekarang ini mencoba hal baru yaitu bermain  Badminton yang bertempat didepan kantor, Jum'at 06/09

Disampaikan oleh M. Wahid Syafiudin, M, Ag dengan lawan main nya Faisal Sinaga dari Mahasiswa PPL UINFAS Bengkulu, memang tidak sedikit pegawai KUA yang hobi permainan Badminton
"Mayoritas semuanya senang bermain badminton, ada sih paling satu atau dua orang yang tidak suka, tapi karena ini rutin jadi akhirnya yang tidak suka jadi suka, terang Wahid

Olaraga badminton adalah  cara untuk meningkatkan kesehatan jantung, meningkatkan keseimbangan dan koordinasi, membakar kalori, dan melatih setiap otot di tubuh, maka pertimbangkan olahraga badminton. Sebagai salah satu olahraga tertua di dunia, badminton adalah olahraga klasik yang ramah kebugaran dan tak lekang oleh waktu.”tambahnya

Kepala KUA Kecamatan Air Periukan Harun, S. Ag, MH mengatakan bahwa permainan badminton juga merupakan kegemaran nya, menurutnya Bermain badminton membutuhkan banyak gerakan tubuh, seperti lari, melompat, dan memukul bola. Hal ini dapat membantu meningkatkan kondisi kardiovaskular, kekuatan otot, dan kecepatan tubuh. Selain itu, olahraga badminton dapat membantu mengurangi risiko penyakit kroni. (Eka/Lili)


TERKAIT

Berita LAINNYA