Lebong (Humas) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebong menyelenggarakan kegiatan Pembinaan dan Rapat Persiapan Qurban Diikuti oleh pegawai Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebong serta Seluruh PNS, PPPK (ASN), Tenaga Honorer di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebong Kepala KUA dan Kepala Madrasah Se- Kabupaten Lebong, Di Aula Sakinah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebong, Senin (03/06).
Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebong Arief Azizi, S.Ag., M.H didampingi oleh Kasi Bimas Islam Kementerian Agama Kabupaten Lebong Malvinas, RNBS, S.IP., M.Pd, dan Kasi Pendis Islam Kementerian Agama Kabupaten Lebong, Acara dimulai pukul 08.00 WIB.
Dalam sambutannya, Arief Azizi, S.Ag., M.H menjelaskan bahwa di Lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Lebong akan Melaksanakan Aksi Perubahan, dimana sekarang jangan ada lagi lemari-lemari yang dipenuhi oleh berkas-berkas sudah saatnya berubah menuju sistem digitalisasi, pengarsipan dengan aplikasi, di scan tidak harus lagi repot-repot menyimpan arsip kertas lagi. Aksi Perubahan ini merupakan tindak lanjut saya mengikuti Kegiatan diklatpim tingkat III dijakarta selama ini, dimana Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebong harus kedepannya semua serba digitalisasi, tidak ada lagi berkas yang bertumpuk di suatu ruangan, nanti apabila sudah berjalan inshaAllah Lemari yang ada di Ruang Bimas, Ruang Haji, akan di hibahkan ke Madrasah atau KUA yang membutuhkan," jelas Arief.
Kemudian Aji Agus Salim selaku Ketua Panitia Qurban 1445 H, menghimbau kepada seluruh peserta qurban untuk melunasi pembayaran, dan bagi yang mau berqurban silahkan langsung mendaftar melalui saya, untuk tahun ini sudah ada 9 Ekor Sapi dari Pegawai dilingkungan Kementerian Agama Kabupaten Lebong baik dari KUA dan Madrasah yang insha Allah akan dikurbankan 7 ekor sapi insha allah akan dipotong di Kemenag Lebong 2 sapi lainnya dipotong satu di MAN 1 Lebong dan satu ekor sapi dipotong di MIN 2 Lebong, mari kita sama-sama mensukseskan kegiatan kurban ini, semangat berbagi kepada sesama untuk membersihkan harta dan jiwa kita," tutup Aji. (Hidayat)