Kemenag

Hari Pertama Asesmen Madrasah MIN 3 BS Berjalan Sesuai Harapan

Bengkulu Selatan (Humas) – Asesmen Madrasah (AM) merupakan asesmen sumatif yang dilaksanakan kepada siswa kelas akhir jenjang pendidikan madrasah untuk mengukur pencapaian hasil belajar siswa sesuai Standar Kompetensi Lulusan (SKL) yang telah ditetapkan.

Pelaksanaan kegiatan Asesmen Madrasah di MIN 3 Bengkulu Selatan dilakukan mulai hari Senin, 13 Mei 2024 dan akan berlangsung sampai tanggal 17 Mei 2024 mendatang. Dalam pelaksanaan Asesmen Madrasah tahun ini diikuti oleh siswa kelas VI sebanyak 20 orang siswa yang terdiri dari 8 orang siswa laki-laki dan 12 siswa perempuan. 

Ujian Asesmen Madrasah ini dilakukan dimulai pukul 08.00 s/d 12:00 WIB. Sebelum memulai pelaksanaan ujian Asesmen Madrasah Tahun Pelajaran 2023/2024, siswa terlebih dahulu mendengarkan motivasi dan arahan dari Kepala Madrasah Aslianah, M.Pd.I, melalui Ilan Supardi, S.Pd.I selaku ketua panitia dengan didampingi oleh beberapa dewan guru yang tergabung dalam kepanitiaan Asesmen Madrasah.

Dalam arahannya ketua panita, menegaskan kepada semua siswa agar dapat mengikuti Asesmen Madrasah dengan baik, tertib, jujur dan taat dengan aturan yang telah dibuat oleh panitia selama kegiatan berlangsung didalam rungan serta serius dalam mengerjakan semua soal yang diujikan.

“Asesmen Madrasah ialah ujian akhir untuk anak-anak sebagai persyaratan untuk penentuan kelulusan. Untuk itu disini bapak tegaskan agar kalian dapat mengikuti Asesmen Madrasah dengan sebaik-baiknya yakni dengan penuh semangat, disiplin saat dalam ruangan dan serius saat mengerjakan soal-soalnya. Dibaca dulu betul-betul dan jangan lupa berdoa sebelum mengerjakannya agar kalian diberikan kemudahan oleh Allah Swt, sehingga memperoleh hasil yang memuaskan,” papar Ilan.

Dilain kesempatan, Elva Suryani, S.Pd.I, selaku pengawas dalam kegiatan Asesmen Madrasah, mengatakan alhamdulillah pelaksanaan Asesmen Madrasah hari ini berjalan sesuai dengan harapan, tidak ada kendala dalam pelaksanaanya, terlihat anak-anak tertib dan antusias dalam mengerjakan ujiannya dalam ruangan. Semoga terus seperti ini sampai diakhir pelaksanaan ujian AM ini.”harapnya.
 


TERKAIT

Berita LAINNYA