Belajar Mengaji Jadi Pembelajaran Penting Di  Bagi TPQ Al-Ikhlas Binaan KUA Air Periukan

Seluma (Humas) --Mengaji di setiap pertemuan TPQ Al-Ikhlas  sudah menjadi rutinitas. Salah satu tujuannya adalah agar semua santri fasih dalam membaca ayat suci Al-Quran ucap Melda Aprilitha sebagai penyuluh Agama Islam yang mengajar di TPQ Al-Ikhlas desa Air Periukan, rabu, (16/10) 

Santri terlebih dahulu membaca doa sebelum belajar kemudian diberikan motivasi dan bernyanyi, setelah itu masing-masing santri menyetor hapalan surah pendek  barula satu persatu mengaji menghadap gurunya

Begitu pentingya belajar mengaji sehinggah  manfaat mengaji sangat besar yaitu Membentuk Kecintaan dan Kepercayaan pada Agama, Mengajarkan anak mengaji sejak dini dapat membantu membentuk rasa kepercayaan terhadap Allah SWT dan Al-Qur'an sebagai firman-Nya. Keyakinan yang tertanam sejak dini akan membantu memperkuat akidah anak hinggah masa remaja dan dewasa, ungkapnya

Sekitar 20 santri yang hadir dengan penuh semangat untuk belajar membaca dan memahami kandungan alqur'an

Terpisah kepala KUA Kecamatan Air Periukan, Harun, S, Ag, MH memberikan motifasi kepada penyuluh Agama Islam dan motifasi yang diberikan olehnya haruslah diberikan juga kepada para santri  agar terus rajin membaca Al-Quran sehinggah dalam hatinya tertanam rasa cinta kepada Alqur'an dan rasa rindu jika jauh dari alqur'an. (Eka/Lili)


TERKAIT

Berita LAINNYA