Bengkulu Utara ( Humas ) Senin (6/7/2024) merupakan hari pertama masuk sekolah di Tahun Pelajaran 2024/2025. pada kesempatan tersebut seluruh siswa dan dewan guru memulai kembali aktifitasnya di sekolah setelah melewati masa liburan sekolah.
Kegiatan pembelajaran dihari pertama masuk sekolah, MTs N 2 Bengkulu Utara mengadakan upacara bendera yang diikuti oleh seluruh dewan guru, staf Tata Usaha dan siswa siswi dari kelas 7 sampai kelas 9.
Setelah upacara selesai para siswa istirahat kemudian dilanjutkan dengan kebersihan lingkungan belajar. Ini diharapkan agar saat kegiatan pembelajaran nanti suasana menjadi nyaman.
Setelah itu, pata guru dan staf TU mengadakan rapat yang dipimpin oleh kepala madrasah MTs N 2 BU Eli Rina, M.Pd. Rapat diadakan untuk evaluasi proses pembelajaran dan mempersiapkan pembelajaran semester genap tahun ajaran 2024/2025. ( Sugeng/Yn )