3 Siswa MTsN 2 Seluma Ikuti Olimpiade Bahasa Arab Tingkat Provinsi Bengkulu

Seluma (Humas)- Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Seluma kembali mengirimkan perwakilannya pada Olimpiade Bahasa Arab tingkat Provinsi tahun 2024. 3 orang siswa yang berhasil melaju ke tingkat provinsi yaitu Muhammad Jeova, Muhammad Ghany Brian Afriadi, dan Azka Fatiyah. Turut serta juga 2 pembimbing yaitu Lusiana, S.Pd dan Utari Yulendari, S.Pd.

Perlombaan yang di adakan oleh MGMP Bahasa Arab Ini berlangsung pada Sabtu 5 Oktober 2024 di Aula Fakultas Tarbiyah dan Tadris UINFAS Bengkulu. Selain perlombaan mgmp provinsi Bengkulu juga melaksanakan workshop bagi seluruh guru bahasa arab provinsi Bengkulu. 

Perlombaan dimulai pada pukul 10:00-11:00 WIB, sebelum perlombaan di mulai peserta lomba melaksanakan simulasi OBA pada pukul 09:15-09:45 WIB. Terdapat 75 soal yang  harus diselesaikan peserta OBA dalam waktu 60 menit.

Ditemui sebelum keberangkatan peserta didik kamad mengatakan " semangat untuk anak-anakku karna ini merupakan perlombaan OBA pertama yang kita ikuti bisa melaju ke tingkat provinsi pun merupakan suatu kebanggaan, selamat berjuang semoga pulang membawa kemenangan"harap kamad.(Naf/Uti)


TERKAIT

Berita LAINNYA