Usai Sertijab, KUA Pondok Kepala Pisah Sambut Kepala

Bengkulu Tengah (Inmas) – Dihadiri Kepala Kantor Kemenag Kab. Bengkulu Tengah yang diwakili Kepala Seksi Bimas Islam, Muspika/Forkompimcam, Penyuluh Agama PNS maupun Non PNS serta staf KUA Kamis (17/12), Kantor Urusan Agama (KUA) Kec. Pondok Kelapa mengadakan pisah sambut Kepala KUA Kec. Pondok Kelapa setelah adanya mutasi dan promosi jabatan Kepala KUA.

Mintarno, M.HI yang sebelumnya Penghulu Muda yang diberi tugas tambahan sebaai Kepala KUA Kec. Pondok Kepala mendapatkan tugas baru sebagai Penghulu Muda yang diberi tugas tambahan sebaai Kepala KUA Kec. Pondok Kubang. Sebagai penggantinya adalah Imam Setiawan, M.HI yang sebelumnya bertugas sebagai Penghulu Muda pada KUA Kec. Pondok Kelapa dipromosikan sebagai Penghulu Muda yang diberi tugas tambahan sebaai Kepala KUA Kec. Pondok Kepala.

Mintarno dalam penyampaian sambutannya mengatakan, dirinya juga dalam kesempatan pisah sambut ini memohon maaf bila ada kesalahan – kesalahan selama menjabat. Tidak lupa dirinya juga menyampaikan mohon pamit dan terima kasih atas kerjasama dan dukungan selama tugas di KUA Kec. Pondok Kelapa serta mohon doa restu semoga dapat membawa kemajuan di tempat tugas yang baru.

“ Saya mohon maaf kepada bapak ibu para penyuluh, bapak ibu yang dikantor terhadap kesalahan – kesalahan saya. Nanti pengganti saya yang baru lebih energik dan lebih muda,” tutur Mintarno.

Sementara itu, Imam Setiawan, M.HI Kepala KUA Kec. Pondok Kelapa yang baru menggantikan Mintarno, M.HI. Ia juga menyampaikan, mengajak kepada para segenap yang terkait di KUA Kec. Pondok Kelapa untuk bisa bersinergi dalam kepemimpinannya kedepan.

“ Kepada jajaran staf KUA, Penyuluh Agama, Penghulu serta warga masyarakat Kec. Pondok Kelapa dengan kepemimpinan saya. Mari kita bersinergi untuk bekerjasama jangan sungkan – sungkan menyampaikan kritik demi kebaikan. Juga kepada Forkompimcam semoga kita bisa bersinergi kedepannya,” pinta Imam Setiawan dalam sambutannya.

Ditempat yang sama, M. Luth, S.Ag sebagai Kasi Bimas Islam Kantor Kemenag Kab. Bengkulu Tengah dalam awal sambutannya memberikan apresiasi yang tinggi dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala KUA Kec. Pondok Kelapa yang lama sekaligus mendoakan untuk kelancaran dalam tugas di tempat yang baru kepada Kepala KUA Kec. Pondok Kelapa yang baru.

“ Mutasi, rotasi, dan promosi hal biasa dalam instansi Pemerintah, terima kasih bapak Mintarno atas kerjasama dan hubungan baik selama ini, silaturahim agar tetap terjaga.Untuk bapak Imam Setiawan Kepala KUA yang baru bisa segera menyesuaikan dan melaksanakan program kerja, semoga KUA Kec. Pondok Kelapa akan lebih baik dalam melayani masyarakat “, ujar M.Luth (pay)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA