Sowan MUI, Kepala Kemenag Tekankan Urgensi Moderasi Beragama

Mukomuko (Humas) - Giat koordinasi lintas sektoral terus dibangun oleh Kepala Kemenag Mukomuko, H. Ramedlon, keberbagai pihak, tak terkecuali MUI Kab. Mukomuko. Dengan didampingi sejumlah pejabat Ramedlon bersilaturrahim dan berbincang seputar kehidupan beragama dengan Ketua MUI Mukomuko, H. Saikun Ma'ruf.

Mendapatkan sambutan hangat pertemuanpun berlangsung penuh keakraban. "Kemenag dan MUI adalah mitra seiring untuk membangun kehidupan beragama yang baik", ujar Ramedlon mengawali perbincangan.

Lebih lanjut ia menekankan pentingnya moderasi beragama. "Bahwa kita sangat menyadari heterogenitas masyarakat kita, tak terkecuali dalam bidang agama, disinilah moderasi beragama harus dibangun, untuk menumbuhkan harmonisasi, kedamaian, toleransi dan mengamalkan agama," papar Ramedlon.

Dalam pandangannya bahwa yang perlu dimoderasi adalah aspek pengamalan agama, bukan ajaran agama. "Ajaran agama tentu bersifat mutlak dan final, namun pengamalan yang "berlebihan" hingga menyalahkan dan tidak menghormati pihak lain tentu juga tidak sehat," jelas Ramedlon.

Menyimak paparan tersebut, Ketua MUI, H. Saikun Ma'ruf, menanggapi bahwa MUI turut menjadi bagian dari upaya membangun moderasi. "Pada aspek cara menjalankan dan mengamalkan, di intern umat Islam pun sangat beragam, tentu sangat tepat jika upaya moderasi dan semisalnya dilakukan dengan harapan akan terbangun iklim beragama yang damai dan menyejukkan," pungkas H. Saikun mengakhiri. (TS)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA