Siswa MAN 2 Kepahiang Tambah Wawasan Melalui Orientasi Pelajar Lintas Agama

Bengkulu (Informasi dan Humas) 26/5 – Ka. MAN 2 Kepahiang Drs. Mhd. Murni, M.Pd memberikan kesempatan kepada 11 siswa MAN 2 Kepahiang untuk mengikuti pelatihan orientasi pelajar lintas agama yang diikuti oleh perwakilan pelajar M.Ts, SMP, MA, SMA di Kab. Kepahiang yang berlangsung satu hari di Aula Kemenag Kab. Kepahiang, Rabu 20/5.

Waka kesiswaan Adnan, S.Pd melalui pembina OSIS Oki Melianda, S.Pd mengerahkan 11 siswa (Anisa Angraini, Thomas Andrian, Dea Vandera, Raditya, Nia Puspita, Mukhsin, Wakistan, Robert, Novi Darwati, Taufikri). “Pelatihan ini bertujuan untuk menekan angka kenakalan remaja sekaligus guna menambah wawasan seputar kehidupan, bermasyarakat, dan bagaimana bersikap dan bertutur kata,” ungkap Oki.

“Melalui pelatihan orientasi pelajar lintas agama ini kami lebih memahami lagi bagaimana cara bersikap, saling bertoleransi antar umat beragama. Selain itu upaya kiat mengatasi dan menindaklanjuti kenakalan remaja dikalangan pelajar yang terbebas dari narkoba,” ungkap Anisa.

Dengan mengikuti pelatihan orientasi pelajar lintas agama ini Murni berharap dapat mengurangi kenakalan remaja dikalangan pelajar, sehingga mewujudkan pelajar yang mengutamakan kenyamanan, kedamaian, dan ketenangan dikalangan pelajar khususnya dan remaja umumnya dalam mengembangkan bakat dan potensi diri yang dimiliki mereka. (Ernaningsih)

Redaktur : H. Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA