Siswa MAN 2 Kepahiang Juara 1 dan 3 Gendre Tingkat Provinsi

Kepahiang (Humas) – 2 siswa MAN 2 kepahiang pimpinan Drs. Abdul Munir, M.Pd  mengikuti lomba generasi berencana (Gendre) yang diadakan oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKN) Prov. Bengkulu yang berlangsung di Hotel Mercuree.

“Kegiatan lomba Gendre bertujuan untuk memberikan peluang kepada generasi muda pada umumnya, terutama perwakilan 2 siswa MAN 2 Kepahiang untuk menggali prestasi di bidang Apresiasi duta (ADU), Jambore Ajang Kretivitas (JAK),” kata Firda.

“Lomba yang dijuarai siswa MAN 2 Kepahiang, yakni lomba ADU, mendapat juara 1 Duta Gendre kategori Motivator Putri Provinsi Bengkulu dimenangkan oleh Suci Harum Yozita. Lomba JAK mendapat juara 3 kuliner dan juara 3 apresiasi budaya oleh Firda Yani. Hadiah yang diperoleh berupa uang pembinaan dan perlengkapan latihan. Lomba ini diikuti dari 9 kabupaten dan satu kota. ” jelas Firda.

Firda menambahkan bahwa sebelum perlombaan, peserta diberikan materi terlebih dahulu. Materinya yakni melalui sponsor berupa materi tentang investasi, pembuatan konten yang baik, dan cara merawat kulit dengan baik. Materi ADU terdiri dari pos-pos yaitu pos bangga kencana, pos lifeskill, pos KIE dan prosif, pos wawasan kebangsaan, dan pos bahasa Inggris.

Dengan keberhasilan siswa MAN 2 Kepahiang memboyong 3 juara, Munir berharap semoga akan memberikan motivasi kepada para Gendre Kepahiang umumnya, dan siswa MAN 2 Kepahiang khususnya. Dapat lebih meningkatakan lagi perstasi yang lebih baik sehingga membanggakan orang tua, madrasah, dan Kemenag. Erna

 

 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA