Bengkulu Tengah (Inmas) - Guru memiliki peran yang sangat penting dalam pembangunan Nasional terutama peningkatan kualitas manusia Indonesia. Hal tersebut tercantum dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 78 tahun 1994.
Begitulah ungkapan Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bengkulu Tengah H. Sipuan, S.Ag.,MM tentang Peringatan Hari Guru Nasional yang diperingati setiap tanggal 25 November saat ditemui diruang kerjanya, Kamis (25/11). H.Sipuan menjelaskan lebih lanjut bahwasanya, Peringatan Hari Guru Nasional yang diperingati setiap tanggal 25 November menjadi momen spesial untuk menghormati jasa para guru.
Akan tetapi peringatan hari guru tahun ini sangatlah berbeda dengan peringatan di tahun-tahun sebelumnya. Ya, hari guru di tahun ini diperingati pada saat Dunia tengah menghadapi bencana pandemi Covid-19. Indonesia sendiri dalam menyikapi bencana tersebut menerapkan sistem belajar daring. Dan tentunya, peran guru sangatlah besar agar proses belajar mengajar tetap berjalan.
“ Walaupun ditengah Pandemi saat ini, guru memiliki tugas mulia untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Guru menjadi bagian penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Guru perlu terus mengembangkan profesinya secara berkelanjutan dalam rangka untuk meningkatkan sumber daya manusia. Sehingga profesi guru haruslah berdasarkan dengan panggilan jiwa “, ungkap beliau.
Sipuan menilai keterbatasan ruang gerak dalam mengaplikasikan ilmu kepada anak didik saat ini, menjadi bukti betapa peran guru merupakan pilar terpenting dalam mencerdaskan generasi bangsa. “ Guru itu dedikasinya luar biasa, dari tangan mereka lahirlah para pemimpin saat ini, dan tanggungjawab itu tak pernah putus hingga sekarang ” ucapnya.
Terakhir H. Sipuan menjelaskan, Hari Guru Nasional didedikasikan untuk menunjukkan penghargaan terhadap guru. Sebuah bentuk pengakuan dan penghargaan bagi para guru yang telah mendidik para siswa dan membentuk mereka yang tidak tahu menjadi tahu. Guru merupakan bagian penting dalam proses pembentukan karakter bangsa.
“ Terima kasih untuk para guru yang telah mengabdikan dirinya untuk bangsa ini. Tugas anda sangatlah mulia dalam mencerdaskan kehidupan bangsa ” tandasnya. (pay)