Bengkulu (Humas)- Darmawanita Persatuan (DWP) Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu kedatangan tamu istimewa dari Darmawanita Persatuan (DWP) IAIN Metro Lampung, Jumat(18/3). Kedatangan rombongan DWP IAIN Metro Lampung yang diketuai oleh Ny.Yeti Mahrus As'ad ini disambut secara langsung oleh Ketua DWP Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Ny.Hj.Mega Haryanti,M.Pd bersama pengurus dan anggota. Selain bersilaturahmi,pertemuan ke-2 DWP ini juga diisi dengan Tausiah.
Hadir mengisi Tausiah di Mushola Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu yaitu Ustazah Nur Azizah yang menyampaikan pencerahan mengenai 3 Tazkiah dalam memasuki Bulan Suci Ramadhan. Disampaikan oleh Ustazah Nur Azizah bahwa 3 Tazkiah itu yaitu 1.Tazkiatun Niat (membersihkan niat), 2.Tazkiatun Nafsi (membersihkan diri),3.Tazkiahtun Amwal (membersihkan harta). Hal ini perlu dilakukan agar kita dapat siap menghadapi bulan suci Ramadhan dengan niat,diri dan harta yang bersih.
"Pentingnya 3 Tazkiah ini bagi kita tentu agar kita lebih siap lagi dalam menjalankan ibadah di Bulan Suci Ramadhan,tentu dengan kesiapan kita, kita akan lebih khusuk menjalankan ibadah" terang Ustazah Nur.
Selaku tuan rumah Ketua DWP Kanwil Kemenag Bengkulu Ny.Hj.Mega Haryanti,M.Pd juga menyampaikan terimaksih atas kunjungan silaturahmi dari DWP IAIN Metro Lampung dan berharap kedepan silaturahmi akan terjalin lebih erat lagi. "Kami menyampaikan terimaksih kepada Ibu Ketua DWP IAIN Metro lampung beserta anggota yang telah datang bersilaturahmi ke Bengkulu, kami berharap kedepan silaturahmi kita akan terjalin lebih erat lagi, tentu untuk bersama-sama memajuakan DWP, baik DWP IAIN Metro Lampung maupun DWP Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu untuk lebih baik lagi" uangkap Hj.Yanti.
Direncanakan kedepan akan dilaksakan kunjungan silaturahmi balasan dari DWP Kanwil Kementerian Provinsi Bengkulu ke DWP IAIN Metro Lampung. "InshaaAllah kedepan kami akan berkunjung ke IAIN Metro Lampung" terang Hj.Yanti. Diakhir acara kegiatan tausiah yang sekaligus pertemuan silaturahmi ini diisi dengan foto bersama untuk mengabadikan momen kebersamaan. (Dina)