Rakor Jajaran Kantor Kemenag Kota Bengkulu

Bengkulu (Informasi dan Humas), Memasuki pelaksanaan tahun anggaran 2016 Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu langsung berbenah dan bersiap untuk melaksanakan semua program kerja. Untuk itu, pada hari Selasa tanggal 05 Januari 2016. Jajaran Kantor Kemenag Kota Bengkulu melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) tentang pelaksanaan kegiatan di tahun 2016 ini.

Rakor ini dipimpin oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, Dr. H. Mukhlisuddin, SH.MA. dan diikuti oleh seluruh pejabat dan pengelola keuangan di lingkungan Kantor Kemenag Kota Bengkulu.

Dalam Rakor ini dibahas segala sesuatu mengenai pelaksanaan program kerja pada tahun 2016. Termasuk penyelesaian pekerjaan yang belum selesai di tahun 2015 lalu. Adapun bahan dari poin-poin yang dibahas, kebanyakan berasal dari hasil Rakor Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu di Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu sehari sebelumnya. Senin tanggal 04 Januari 2016. Hal ini sebagai tindak lanjut dari hasil Rakor di Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu tersebut. (Popi)

Redaktur : H. Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA