Pengelola Keuangan Kemenag Benteng di Dampingi Tim Irjen

Bengkulu (Informasi dan Humas) 23/12- Selama 6 hari kedepan Pengelola Keuangan atau Bendahara pengelola Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah, akan di dampingi oleh Tim Inspektorat Jendral Kementerian Agama Republik Indonesia Pusat.

Ketika ditemui diruangannya Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs. H. Ajamalus, MH, mengatakan, kedatangan Tim Irjen tersebut dalam rangka pendampingan dan pembinaan pengelolaan pelaporan keuangan di Kantor Kemenag Benteng.

“Kehadiran mereka dalam rangka pembianaan, nantinya Bendahara Kemenag Benteng dapat berkonsultasi lansung kepada Tim Irjen misalnya, bagai mana pembuatan laporan kegiatan yang baik dan benar, bagai mana pembuatan laporan perjalanan dinas atau Perjadin yang benar dan laporan-laporan lainya”, terang Ajamalus ketika menyambut kedatangan Tim tersebut Selasa 22/12 di ruang kerjanya Renah Semanek lebih kurang pukul 09.00 Wib.

“Tim irjen tersebut berjumlah 7 orang namun kita tidak dapat menyebutkan dengan satu-persatu dan jelas nama-namanya antara lain, Sugeng Nugroho, Ibnu, Zulkarnain, fahri dan Ranca Dewa. Mudah-mudahan saja dengan pendampingan tersebut Bendahara Kemenag Benteng kedepan akan lebih Professional dalam bekerja”, tambah Ajamalus.

Penulis : Guntur **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA