Pelatihan Pembuatan Poster, Tandai Pertemuan Rutin PAI Non PNS yang Pertama

Rejang Lebong (Humas) --- Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong melalui Seksi BIMAS Islam menyelenggarakan pertemuan rutin bagi Penyuluh Agama Islam (PAI) Non PNS pada Kamis (7/10).

Kegiatan ini merupakan pertemuan perdana yang yang akan selanjutnya digunakan sebagai wadah berbagi serta bersilaturahmi bagi seluruh PAI Non PNS. Kepala Seksi BIMAS Islam Kemenag Rejang Lebong, Drs. H. Akhmad Hafizuddin, M.H.I, menyebut bahwa langkah ini diambil sebagai upaya untuk meningkatkan profesionalisme kerja dalam melayani masyarakat.

Adapun peserta dari kegiatan kali ini terdiri dari masing-masing 3 utusan PAI Non PNS dari beberapa kecamatan meliputi Curup, Curup Tengah, Curup Utara, Curup Timur, Curup Selatan, Bermani Ulu dan Bermani Ulu Raya.

Kegiatan dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong, Dr.H. Nopian Gustari, S.Pd.I., M.Pd.I, kegiatan dilanjutkan dengan sharing bersama PAI PNS dari Kecamatan Curup Selatan, Tegu Ati. Adapun topik yang diangkat pada sesi tersebut yaitu pembuatan poster untuk mendukung kegiatan penyuluhan agama kepada masyarakat. Tidak hanya mendengarkan pengarahan, masing-masing peserta mempraktikkan langsung langkah-langkah pembuatan yang dijelaskan.

“Hasil akhir yang diharapkan melalui serangkaian pelaksanaan kegiatan rutin ini berupa kemampuan PAI Non PNS dalam membuat program penyuluhan dengan memerhatikan keadaan masyarakat maupun kondisi geografis daerah masing-masing. Sebagai penyuluh agama selain berbagi kepada masyarakat alangkah lebih baik jika kita senantiasa menambah wawasan kita,” jelas Nopian. (Lyanda)

 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA