Bengkulu (Humas) - Kepala Kantor Wilayah kementerian Agama Provinsi Bengkulu H. Taufiqurrahman, SH. MAP didampingi Kabid Penamas Drs. H. Ramlan, M. HI membuka Orientasi Pengurus Majelis Taklim Tahun 2011 di Hotel Nala Kota Bengkulu (13/03/2011) pukul 19.30 WIB.
“Tujuan diadakannya Orientasi Pengurus Majelis Taklim Tahun 2011 ini adalah untuk meningkatkan keefektifitasan administrasi dan manajemen majelis taklim, khususnya di Provinsi Bengkulu” ungkap Kakanwil dalam sambutannya.
Kakanwil menambahkan “Dengan berkumpulnya seluruh perwakilan Pengurus Majelis Taklim se-Provinsi Bengkulu saat ini, maka diharapkan akan dapat meningkatkan ukhuwah islamiyah antar pengurus majelis taklim yang ada di Provinsi Bengkulu, yang pada akhirnya nanti dapat mendukung Visi dan Misi dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu” urai Kakanwil didepan 60 orang peserta perwakilan dari Pengurus Majelis Taklim Kabupaten/Kota se-Provinsi Bengkulu.
“Setelah kegiatan ini, diharapkan kepada pengelola majelis taklim yang mengikuti orientasi ini untuk dapat menerapkan pengetahuan dan wawasan yang akan diperoleh ke majelis taklim yang dikelolanya, dan dapat menyebarluaskan informasi-informasi positif yang pada akhirnya nanti dapat mengelola majelis taklim secara professional dan berdaya guna” tutup Kakanwil.