Benteng (Inmas) - Rabu 24/04/2019, MTs N 2 Benteng sambut kedatangan Kabid Pendidikan Madrasah Dr. H. Junni Muslimin.S.Ag. MA dari Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu. Kedatangannya ke madrasah adalah untuk memantau pelaksanaan UNBK dan melihat kondisi madrasah.
“Saya mengharapkan kepala madrasah dan guru-guru beserta staf untuk dapat mempersiapkan pelaksanaan ujian dengan baik dan semoga sukses dari awal hingga akhir. Semoga kedepannya Kepala Madrasah bisa lebih memperhatikan lagi lingkungan di Madrasah dan bisa memajukan madrasah.” Ungkap Dr. H. Junni Muslimin.S.Ag.MA
Ningsih Fahruddin.M.Pd Selaku Kamadjuga mengungkapkan Kemajuan Madrasah adalah tanggung jawab bersama, karena madrasah akan maju bila adanya kerjasama yang baik antara kepala dan staf serta guru-guru yang ada di Madrasah itu sendiri. Semua tergantung dari kita, jika kita ingin maju maka kita harus bisa bekerja sama.karena ini merupakan tanggung jawab kita bersama. (WN)
Wilayah
MTs N 2 Bengkulu Tengah Sambut Kedatangan Kabid Kanwil Kemenag Kota Bengkulu
- Jumat, 26 April 2019 | 00:00 WIB