Bengkulu Utara (Humas) - Madrasah Aliyah Negeri 1 (MAN 1) Bengkulu Utara (BU), Jum’at, 12 Maret 2021, bertempat di Masjid Madrasah setempat, selenggarakkan Peringatan Isra’ Mi’Raj nya, Nabi Muhammad SAW, Tahun 1442 H/2021 M.
Hadir dalam penyelenggaraan itu, Kepala MAN 1 BU, Jemi Sundaya, M.Pd, beserta segenap dewan guru, karyawan, dan para pelajarnya, serta Pengawas Madrasah, Dedi Harlian, S.Pd, Majelis Madrasah, serta tamu undangan lainnya, juga Ustazd Salmi, selaku penceramahnya.
Pada kesempatan itu, Ka. MAN 1 BU, Jemi Sundaya,M.Pd, menyampaikan sekelumit tentang Isra’ Mi’raj nya Nabi Muhammad SAW, sehingga mendapat perintah untuk melaksanakan Sholat 5 waktu sehari semalam.
Karenanya, Jemi Sundaya, M.Pd, berpesan kepada para pelajarnya untuk senantiasa tidak melupakan perintah Sholat tersebut.
“Jangan lupa melakukan Sholat 5 waktu, sebab itu adalah merupakan pondasi hidup kita,” ujarnya.
Kemudian, Ka. Man 1 BU, dengan mengutip pesan dari Menteri Agama RI, untuk selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT, melalui perbanyak zikir.
“Mudah-mudahan wabah Covid-19, akan segera hilang”.
Sementara itu, Ustadz Salmi, dalam ceramahnya, lebih banyak menyampaikan uraian kisah perjalanan Isra’ Mi’raj nya Nabi Muhammad SAW, dari masjidil Haram keMasjidil Aqso, sampai menembus Langit ke tujuh, dan mendapat perintah Sholat 5 waktu sehari-semalam.
“Jangan sia-siakan Sholat, sebab itu adalah bentuk amal kita pada akhir nanti, saat menghadap Allah SWT. Dengan Sholat itu, akan menolong kita pada waktu pengadilan Allah SWT,” ungkapnya.
Disisi lain, dalam moment itu pula, Ka.MAN 1 BU, berkesempatan untuk memberikan hadiah kepada para pelajar yang menjuarai lomba MC 3 Bahasa, dan Tanya-Jawab tentang Ke-Islam-an, dalam kegiatan memeriahkan peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW tersebut. {Erfin Bastary}