KUA Kepahiang Evaluasi Kinerja Akhir Tahun 2019

Kepahiang (Inmas)- Sebagai lembaga Kementerian Agama di tingkat kecamatan, Kantor Urusan Agama (KUA) menjadi ujung tombak pelayan kepada masyarakat. Mulai dari pelayanan nikah rujuk dengan segala persoalan umat, pelayanan terhadap tanah wakaf (AIW), kelurga sakinah, produk halal dan berbagai layanan lainnya.  Kantor Urusan Agama di tuntut berkerja maksimal penuh integritas, profesional, inovasi, tanggung jawab dan memberi keteladanan.

    Menyikapi eksistensi KUA sebagai pelayan masyarakat dan institusi yang berhadapan langsung dengan masyarakat. Muhammad Ridwan. M.ag Kepala KUA Kecamatan Kepahiang, menggelar rapat evaluasi terhadap deluruh pegawainya di Kantor Urusan Agama KUA Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang (03/12)

    Dalam rapat tersebut, Kepala KUA mengevaluasi kerja dan kinerja masing-masing stafnya. Evaluasi pertama terkait pelayanan NR, Mulai dari penerimaan berkas  sampai penerbitan buku nikah, Persoalan Simkah WEB, Simponi dan berbagai hal terkait NR.

    Selanjutnya pada pelayanan pembuatan Akta Ikrar Wakaf, keluarga sakinah, produk halal dan kinerja serta pelayanan secara umum. Hasil dari rapat evaluasi menyimpulkan secara umum pelayanan sudah baik Namun perlu ditingkatkan. Apalagi dinamika masyarakat yang harus dilayani sangat beragam  dan perlu pelayanan yang ekstra dan memuaskan.

    Kepala KUA Kecamatan Kepahiang, Muhammad Ridwan. M.Ag mengatakan, ini adalah rapat evaluasi akhir tahun Dengan adanya evaluasi ini, diharapkan ada peningkatan kualitas pelayanan di tahun depan.  Diadakan di awal bulan Desember karena jika di akhir Desember akan ada kesulitan Karena selain tetap memberikan pelayanan Akhir Desember ada momen besar HAB Kemenag, Katanya (Teti)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA