Kepala MDT Pino Raya BS Ikuti Pelatihan

Bengkulu (Informasi dan Humas), Kepala Kantor Kemenag BS Drs.Yasaroh Maksum MH.I sekitar pukul 08.15 Selasa (04/08) membuka  Pelatihan dan peningkatan mutu kepala Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT) se Kabupaten BS.

Agenda tahunan dari Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kantor Kemenag BS itu berlangsung hingga pukul 12.15 WIB bertempat di aula Kantor Kemenag. Dua paparan materi disampaikan Kasubag TU Drs.Jasman M.HI dan Kasi Pontren Midi Sahirman MH.I. Kegiatan diikuti sekitar 30 peserta, dua diantaranya utusan dari Kecamatan Pino Raya yang bernaung di bawah Kantor Urusan Agama (KUA) Pino Raya.

Dalam sambutannya, Yasaroh Maksum berharap kepada kepala MDT untuk terus meningkatan kualitas dan kuantitas serta metode pengajaran yang efektif dan selaras dengan kemajuan zaman. “Peran MDT cukup penting di tengah masyarakat,” kata Yasaroh Maksum.

Sementara Kepala KUA Pino Raya Wahidin, S.Pd.I mengatakan akan terus melakukan pembinaan dan evaluasi terhadap MDT yang ada, khususnya di Kecamatan Pino Raya. Harapan kedepan, MDT akan terus dan selalu eksis di tengah masyarakat.  

Kasi Pontren yang juga mantan Kepala KUA Pino Raya Midi Sahirman MH.I mengatakan pelatihan akan berlangsung dua hari pertama untuk kepala madrasah, kedua untuk para guru atau tenaga didik. “Dalam pertemuan, muncul pergolakan antara insentif bagi para pendidik, sebagian ada yang sudah tercover dalam ADD sebagian lagi masih dalam perjuangan,” demikian ujarnya. (salim/humas)

Redaktur : H. Nopian Gustari

 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA