Kenakan baju Kebaya, ASN Kemenag Kaur Ikuti Upacara Hari Kartini

Kaur (Inmas) – Dengan mengenakan baju kebaya, beberapa ASN Kemenag Kaur tampak mengikuti upacara Peringatan Hari Kartini ke 140, di halaman Kantor Bupati Kaur, Senin, (22/04/2019) kemarin.

Upacara hari kartini yang digelar jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur berlangsung khidmat dengan diikuti ratusan ASN, pelajar, TNI dan Polri.

Wakil Bupati Kaur Hj. Yulis Suti Sutri, SKM selaku Inspektur Upacara  dalam arahannya mengajak seluruh komponen masyarakat Kabupaten Kaur pasca Pemilu 17 April 2019 untuk merajut kembali  persaudaraan.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Kaur juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah menyukseskan Pemilu baik pilpres dan pileg di Kabupaten Kaur.

Ia berharap masyarakat untuk bersabar menunggu pengumuman resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) serta bersama-sama menyikapi hasil pemilu dengan bijak dan tidak terprovokasi oleh pihak-pihak yang berusaha memecah belah persatuan bangsa.

Upacara Hari Kartini ke 140 di hadiri Bupati Kaur Gusril Pausi,S.Sos, Kapolres Kaur AKBP Arief Hidayat, Kakan Kemenag Kaur Drs. H. Zainal Abidin,MH , Wakil Ketua PN Bintuhan Purwanta, SH,MH dan sejumlah kepala OPD dilingkungan Pemerintah Kabupaten Kaur. (Puji**)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA