Kemenag Kabupaten Seluma Raih 4 Penghargaan KPPN Awards 2020

Seluma ( Humas )  - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma Drs. H. Mulya Hudori, M.Pd bersama Kasubbag TU mengikuti langsung kegiatan Penghargaan Satker Award 2020 yang diselenggarakan oleh KPPN Manna secara daring Lewat Meeting Soom. Tim Keuangan Kantor Kementeran Agama Kabupaten Seluma mendapat 4 ( Empat ) Penghargaan. Adapun pesertanya adalah Seluruh Satuan Kerja ( Satker ) Tingkat Kabupaten, yaitu : Kabupaten Kaur, Kabupaten Bengkulu Selatan, dan Kabupaten Seluma.

Penghargaan yang pertama dengan Nilai Ikpa Tertinggi Pagu Dipa Besar Kemenag Seluma berhasil meraih terbaik Pertama mengalahkan satker lainnya dalam wilayah kerja KPPN Manna termasuk Bengkulu Selatan dan Kaur. Kategori kedua yaitu nominasi Nilai Ikpa Tertinggi Pagu Dipa Sedang mendapat posisi pertama. Kategori ke 3 (tiga) Penyampaian Laporan Keuangan Tercepat Peringkat ke 2 ( dua ), dan Kategori ke 4 (Empat) Penyampaian Rekening Koran Bendahara Tercepat mendapatkan Peringkat ke 2 ( dua ).

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Seluruh Tim Kemenag Seluma dan Tim Pengelola keuangan yang telah bekerja dengan maksimal selama tahun anggaran 2020 sehingga berbagai penghargaan berhasil diraih. Semua ini adalah berkat kerja sama Tim yang selalu bersenergi.

Selanjutnya Ka. Kan Kemenag Seluma juga mengharapkan agar kinerja yang baik tersebut dapat terus ditingkatkan untuk kemajuan bersama Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma. "Terima kasih kepada seluruh rekan-rekan pengelola keuangan, saya berharap prestasi ini dapat terus kita pertahankan kedepan," harap Mulya.

Terakhir Ka Kan Kemenag Seluma Mengajak kepada seluruh keluarga besar Kementerian Agama Kabupaten Seluma terutama kepada Madrasah-madrasah untuk meningkatkan prestasi, bersaing, dan bersinergi. (zh)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA