Kecamatan Curup Tengah Juara 1 Lomba Handra

Bengkulu (Informasi dan Humas) 13/11- Nur Ilahi merupakan nama group Hadra dari kecamatan Curup Tengah berhasil meraih juara I lomba Hadra dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharam 1435 H tingkat Kabupaten Rejang Lebong yang dilaksanakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Rejang Lebong pada tanggal 9 November 2013 di lapangan Setia Negara.


M.Syahril,S.Pd,MM menjelaskan hadra adalah jenis musik dengan paduan suara yang mengandung nilai-nilai islami yang merupakan warisan sejarah islam yang dibawakan sesuai dengan ketentuan. Guna melestarikan seni budaya islam kegiatan lomba Hadra selalu diadakan dalam setiap tahunnya. Setiap kecamatan mengutus peserta lomba yang terdiri dari 15 sampai 20 orang. Adapun kriteria penilaian meliputi huruf Wal Harokat, Makhrijal huruf, adabut tilawah, suara, lagu dan variasi tari. Pada tahun ini ada 4 kecamatan yang mengikuti lombayakni kecamatan Selupu Rejang, KecamatanBermani Ulu,Kecamatan Curup Tengah dan Kecamatan Kotapadang. 


“Kecamatan Curup Tengah meraih juara I, Juara II Kecamatan Bermani Ulu dan juara III Kecamatan Selupu Rejang” kata Syahril yang merupakan dewan hakim I yang didampingi dewan hakim II Zainudin dan dewan hakim III Zailani.


Drs.Suhardihirol,M.Pd yang merupakan ketua panitia lomba Hadra mengatakan lomba dilaksanakan pada malam hari mulai pukul 20.00 sampai 22.00 WIB dengan cuaca gerimis walupun demikian para peserta lomba dan penonton tetap ramai menyaksikan penampilan para peserta lomba Hadra. Beraneka ragam alat musik dan kostum yang digunakan para peserta sehingga membuat suasana malam jadi meriah. Begitu juga dengan usia peserta yang tampi ada juga dari siswa-siswi SMP yang merupakan utusan dari Kecamatan Curup Tengah ada juga bapak-bapak yang tampil dengan semangat.


“Tahun lalu lomba Hadra juga dilaksanakan malam hari, walaupun gerimis para peserta tetap semangat tampil begitu juga dengan penonton sangat ramai’” ujar pria yang menjabat sebagai Kepala Sub.Bag Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong.


Suhardihirol mengharapkan agar setiap kecamatan dapat mengikutsertakan para siswa di sekolah dan madrasah seperti kesenian rebana yang peserta sangat banyak. Dengan demikian kesenian islam dapat dilestarikan kembali serta gebyar tahun baru Islam 1 Muharam dimasa mendatang lebih meriah. Pesertasi generasi muda perlu dibina mulai dari dini sebab kreativitas dan organisasi pada siswa dapat menciptakangenerasi bangsa yang professional dan siap menghadapi perkembangan zaman.


“Kalau bisa di sekolah dan madrasah juga bisa diajarkan kesenian Hadra jadi di tahun depan bisa ikut lomba. Para siswa mempunyai prestasi jika sekolah memberikan binaan sehingga mampu memberikan motivasi bagi sekolah lainnya” harap Suhardihirol saat selesai pelaksanaan lomba Hadra yang didampingi panitia Gane Effendi,SE,M.Pd, Suandi,S.Th.I, Nur Hayati,A.Ma, Suryadi.


Penulis: Suandi/B


Editor : H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA