Ka.KUA Pino Raya Terus Bina Anggota PAH

Bengkulu (Informasi dan Humas), Guna menambah wawasan tentang ilmu aplikasi lapangan tentang tugas pokok dan fungsi, Kepala KUA Pino Raya BS Wahidin,S.Pd.I terus menerus melakukan upaya pendekatan dan motivasi kepada anggota penyuluh agama honorer (PAH).

Mengacu kepada surat tugas dan rujukan SK penetapan dan pengangkatan dari Kantor Kemenag BS, PAH adalah ranah kerja KUA. Sehingga harus menjadi tanggung jawab yang menyeluruh agar mereka dapat bekerja maksimal di tengah masyarakat.

Menurut Wahidin, pembinaan dapat dilakukan secara langsung terbuku untuk umum, ada juga yang sifanya hanya memanggil satu persatu anggota sesuai dengan kebutuhan organisasi.

“Target kita seluruh anggota PAH mampu dan mengerti akan tusi, ini tidak mudah perlu pendekatan yang mendalam,” kata Wahidin.

Bersama PAH yang saat ini 45 persen lulusan strata satu (SI) dipandang perlu adanya sinergi dalam hal terwujudnya visi-misi program Kementerian Agama (Kemenag). Untuk itu pembinaan, pelatihan serta diskusi bersama memang dipandang mesti dilakukan peningkatan agar peran PAH benar-benar ada dan dirasakan di tengah masyarakat.

“PAH itu harus mengerti semua lini, karena ia berada di tengah masyarakat, bukan hanya sekedar guru ngaji,” demikian Wahidin. (salim/humas)

Redaktur : H. Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA