Ka.KUA Bermani Ulu Pimpin do’a Upacara Kecamatan

Bengkulu (Informasi dan Humas) 18/9- Pada hari Kamis tanggal 17 September 2015 , atas prakarsa polsek bekerjasama dengan camat Bermani Ulu, melaksanakan Upacara bendera yang berlangsung di halaman kantor Camat Bermani Ulu, kabupaten Rejang Lebong. Upacara dimulai tepat pukul 08.30 wib. Yang dihadiri oleh Camat Bermani Ulu dan staf, Utusan Polres Rejang Lebong, Polsek Bermani ulu, Satpol PP, Kepala KUA dan staf, para kepala desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, perangkat agama desa, perangkat adat desa, para pemuda karang taruna dan pelajar SLTP dan SLTA yang ada di Kecamatan Bermani Ulu.

Dikatakan oleh Ka.KUA Bermani Ulu (Sarno,S.Ag) ; Upacara seperti ini sangat perlu di adakan, paling tidak satu bulan satu kali, untuk menumbuh kembangkan dan memupuk rasa persatuan dan kesatuan yang sangat diperlukan dalam pembangunan bangsa kita ini.

Dalam Upacara tersebut Kepala KUA di daulat oleh panitia sebagai pembaca do’a, dalam perbincangannya Sarno,S.Ag menambahkan bahwa pembangunan bangsa kita terdiri dari pembangunan Fisik dan Pembangunan Mental. Pembangunan fisik seperti jalan, jembatan, gedung, pertanian, peternakan dan lainnya, memang diperlukan oleh masyarakat, demi untuk kesejahteraan dan kemakmuran. 

Namun yang lebih penting juga adalah pembangunan Mental Spiritual masyarakat, karena walaupun pembagunan fisik sudah bagus, kalau mental masyarakat tidak baik, tentu akan berbahaya bagi kelangsungan pembangunan itu sendiri.

Karena itu dalam bagian untaian do’anya Ka. KUA menyampaikan “Dengan penuh harapan, kami memohon kiranya Engkau(Allah) hindarkan negeri dan masyarakat kami dari fitnah dan marabahaya, berikanlah kepada kami kekuatan lahir dan batin, untuk terus membangun negeri dan masyarakat kami, sehingga menjadi negeri yang masyarakatnya beriman, berahklak mulia, adil dan sejahtera dibawah naungan dan redhoMu”. Demikian Sarno.S.Ag

Penulis : Humas KUA **
Redaktur: Arsuk E


TERKAIT

Wilayah LAINNYA