Bengkulu (Informasi dan humas) 10/2- Dalam rangka memperkuat komitmen Aparatur Sipil Negara (ASN) Kemenag dalam meningkatkan pelayan kepada masyarakat serta pengayom semua umat beragama Drs.H.Ajamalus selaku Kepala Kantor Kementerian Kabupaten Bengkulu Tengah (10/02) menghimbau dan mengajak seluruh jajaran Kementerian Agama yang ada di Kabupaten Bengkulu Tengah untuk selalu dan lebih dekat kepada masyarakat.
H.Ajamalus mengatakan, hal ini perlu di lakukan dalam pengembangan wawasan dan keterampilan serta kesigapan dalam melayani dan mengayomi umat beragama bagi seluruh jajaran ASN Kemenag. Terlebih di tengah cepatnya perubahan sosial dan pesatnya teknologi informasi.“Kita sebagai pelayan masyarakat harus bersikap sebagai agamawan sekaligus negarawan yang menempatkan kepentingan umat dan bangsa, di atas kepentingan pribadi dan kelompok,” tutur Ajamalus.
“Bersih Melayani” merupakan tema (HAB) Kemenag Ke-71 yang bertujuan menjadi pelayan masyarakat yang benar-benar bersih tanpa menyisakan sedikit noda, melalui momentum dan suasana HAB ka. Kemenag berharap seluruh jajarannya bisa lebih dekat melayani umat. “Kita harus lebih peka mendeteksi aspirasi dan kebutuhan masyarakat, lebih sigap menyelesaikan masalah, dan lebih cekatan memenuhi kebutuhan umat,” tegasnya.
Sebab itulah, kata 'Bersih Melayani' tetap dipertahankan. Harapannya, kita harus benar-benar bersih tanpa menyisakan sedikit pun noda dan tahun ini tema itu dilengkapi dengan motto 'Lebih Dekat Melayani Umat' yang bermakna kita harus lebih peka mendeteksi aspirasi masyarakat, lebih sigap membereskan masalah, dan lebih cekatan memenuhi kebutuhan umat,"Imbuhnya.(Bobi)
Redaktur : H.Rolly Gunawan
Wilayah
Ka.Kemenag Benteng Ajak ASN Lebih Dekat Kepada Masyarakat
- Jumat, 10 Februari 2017 | 00:00 WIB