Kakan.Kemenag Kunjungan Kerumah Dinas Bupati Bengkulu Selatan

Bengkulu Selatan (Inmas)- dibulan ramadhan yang penuh berkah ini,  Kepala Kantor  Kementerian Agama  Bengkulu Selatan H. Arsan S. Ibrahim, M.HI berkunjung ke rumah dinas Bupati Bengkulu Selatan pada  pagi Jum’at, 08 mei 2020 kemarin.

    Dalam sampaiannya Ka. Kemenag mengungkapkan bahwa kunjungan tersebut bertujuan untuk menjalin silaturrahmi dan sekaligus berkoordinasi dengan Bupati Bengkulu Selatan dalam rangka mengucapkan terimakasih atas hibah tanah kepada Kemenag Bengkulu Selatan untuk lokasi pembangun Pusat Layanan Haji dan Umroh Terpadu (PLHUT) Bengkulu Selatan.

    Rencana peletakan batu pertamanya akan dilakukan  pada hari senin, 11 Mei 2020, Ka. Kemenag BS minta kehadiran Bupati Bengkulu Selatan dalam acara peletakan batu pertama pembangunan tersebut bersama Ka. Kanwil Kemenag Prov. Bkl Drs. H. Bustasar, MS, M.Pd.

    Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi menyambut baik dan siap untuk menghadiri acara tersebut, Bupati mengucapkan terimakasih dan bangga kepada Kapala Kemenag yang bisa membangun PLHUT di Kab. Bengkulu Selatan dengang  dana pusat SBSN apa lagi bangunan ini dalam rangka untuk mempermudah layanan, dan yang lebih membuat bangga lagi bangunan ini pertama di Provinsi Bengkulu. (AS/F41)



TERKAIT

Wilayah LAINNYA