Ka.KanKemenag Benteng Targetkan Raih Juara Umum MTQ

Bengkulu (Informasi dan Humas) 26/10- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs.H.Ajamalus,MH mentargetkan kafilah asal Bengkulu Tengah mendapat juara umum pada perhelaan besar Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat provinsi Bengkulu ke-32 tahun 2015 yang akan berlangsung dari tanggal 26 s/d 31 Oktober 2015 di Kabupaten Bengkulu Tengah.

Kita targetkan kafilah MTQ dari Bengkulu Tengah yang berjumlah 37 orang ini dapat meraih juara umum. Hal ini wajar kita peroleh karena kita sudah mempersiapkan dari jauh-jauh harinya dan didukung kita selaku tuan rumah dalam pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat provinsi Bengkulu ke-32 tahun 2015 ini.

Kepada para peserta kafilah MTQ dari Kabupaten Benteng, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs.H.Ajamalus, Mhberhara agar menjaga kesehatan dan persiapan secara matang, kekuatan mental dan semangat merupakan hal penting yang harus dijaga. Disamping itu gunakan waktu untuk selalu latihan guna memperhalus kemampuan yang sudah dibina selama ini pintanya.

Kepada Masyarakat kabupaten Bengkulu Tengah khususnya, umumnya masyarakat provinsi Bengkulu saya menghimbau agar dapat memberikan dukungan penuh atas perhelaan hajat besar ini. Mari kita syiarkan Islam melalui MTQ ini, disamping nilai-nilai dakwah yang harus kita kembangkan selama pelaksanaan MTQ ini.

Penulis : Guntur **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA