Mukomuko (Humas) - Suksesnya kegiatan kunjungan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) Provinsi Bengkulu dalam pembinaan orientasi moderasi beragama di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko tentunya tidak lepas dari kerjasama antar seluruh pegawai di lingkungan Kemenag Mukomuko yang telah mencurahkan seluruh waktu tenaga dan ide sehingga kegiatan dapat berjalan dengan lancar tanpa ada halangan suatu apapun.
H. Widodo, SHI selaku Kepala Kemenag Mukomuko merasa puas serta memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh pegawai di lingkungan Kemenag Mukomuko yang telah bekerja sama mensukseskan kegiatan ini pasalnya ini merupakan kegiatan pertama kalinya bagi H. Widodo selama menjabat sebagai Kepala Kemenag Mukomuko.
“Tentunya saya sebagai Kepala Kemenag sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pegawai di lingkungan Kemenag yang telah mencurahkan waktu tenaga dan pemikiran untuk mensukseskan kegiatan ini, tanpa itu semua tentunya kegiatan ini tidak akan berjalan dengan baik,” ungkap Kakan Kemenag Mukomuko.
Lebih lajut H. Widodo juga mengajak kepada seluruh jajaran di Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko untuk terus menjaga sinergitas terutama dalam menjalankan program program inovasi yang telah di launching oleh Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu.
“Saya berharap seluruh Program Inovasi yang telah kita gagas ini dapat terus berjalan dan terus berkembang sehingga menimbulkan inovasi yang baru dikemudian hari,” tutup Widodo. (Ts)