Bengkulu Utara (HUMAS) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara (Kakan Kemenag BU), H. Heriansyah, S.Ag.,MH, melalui Kepala Seksi Pendidikan Diniyah Dan Pondok Pesantren (Kasi PD Pontren), Harta, M.Pd, hadiri kegiatan peletakan batu pertama sekaligus penggalangan dana pembangunan Rumah Tahfidzh Al-qur’an Nurul Ikhsan, Desa Taba Tembilang, Kecamatan Kota Arga Makmur, Senin (18/1/2021).
Hadir pada kegiatan tersebut, selain para pengurus rumah tahfidzh, hadir perwakilan Bupati BU, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten BU, Jaya Rahmat, Kepala Desa Taba Tembilang beserta perangkat dan tokoh masyarakatnya, Kepala KUA Kecamatan Kota Arga Makmur, Seno, S.Pd.I, dan perwakilan dari Polres BU, serta para tamu undangan lainnya.
Dalam moment itu, Kakan Kemenag BU, H. Heriansyah, S.Ag.,MH, melalui Kasi PD Pontren, Harta, M.Pd, beserta yang lainnya, berkesempatan untuk melakukan peletakan batu pertama atas pembangunan rumah tahfidzh tersebut.
Selanjutnya, di moment itu pula, atas nama Kakan Kemenag BU, Kasi PD Pontren, Harta, M.Pd, menyampaikan bahwa pendirian dan pembangunan rumah tahfidzh adalah merupakan aset bagi umat Islam, khususnya di Desa Taba Tembilang.
“Kita berharap, melalui rumah tahfidzh ini nantinya, akan memunculkan banyak para tahfidzh- tahfidzh Al-Qur’an, sebab saat ini kita memang lagi kekurangan Sumber Daya Manusianya,” ujarnya.
Karenanya, Harta, M.Pd juga menyampaikan bahwa Kemenag BU sangat mengapresiasi dan akan mendukung secara maksimal, serta akan menyiapkan legalitasnya.
“Dengan legalitasnya, mudah-mudahan rumah tahfidz ini nantinya tidak dicurigai sebagai rumah teroris,” ujarnya lagi. {Erfin Bastary}
Wilayah
Kakan Kemenag Bengkulu Utara Harap Pendirian Rumah Tahfidzh Al-Qur’an Arga Makmur Akan Banyak Memunculkan Tahfidzh Al-Qur’an
Kakan Kemenag Bengkulu Utara Harap Pendirian Rumah Tahfidzh Al-Qur’an Arga Makmur Akan Banyak Memunculkan Tahfidzh Al-Qur’an
- Senin, 25 Januari 2021 | 00:00 WIB