Ka. KUA Kerkap Hadiri HUT Kecamatan Air Besi

Bengkulu (Informasi & Humas) - Kepala KUA Kecamatan Kerkap, H. Mulyani, MS, MHI menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kecamatan Air Besi yang ke 16 tahun 2016 yang di pusatkan di halaman Kantor Camat Air Besi, Rabu, (04/05).

Acara peringatan HUT Kecamatan Air Besi di hadiri langsung oleh Sekda Bengkulu Utara, Drs. Said Idrus Akbar, MM, M. Si yang sekaligus mewakili Bupati Bengkulu Utara, Unsur tripika Kecamatan Air Besi, Anggota Dewan Dapil 4 Kab. Bengkulu Utara, Kades se-Kecamatan Air Besi dan tamu Undangan Lainya.

Camat Air Besi, Rimiwang Muksin dalam sambutanya menghaturkan ribuan terima kasih kepada seluruh pihak, baik itu, dari TNI, POLRI, seluruh Kades, tokoh masyarakat dan tokoh agama  serta tentunya  seluruh masyarakat kecamatan Air Besi serta yang telah bersama-sama saling bahu-membahu dalam membangun kecamatan Air Besi, sehingga, pada usia yang ke 16 tahun ini, kecamatan Air Besi bisa menjadi lebih baik dan berkembang dengan pesat.

Selain itu, pada kesempatan tersebut, dirinya juga sangat berharap kerjasama dan kebersamaan dari masyarakat kecamatan Air besi dan semua pihak dapat terus terjalin, sehingga kedepanya kecamatan air besi bisa menjadi lebih maju dan dapat memperbaiki kekurangan yang saat ini masih ada.

Sementara itu, Sekda Bengkulu Utara, Drs. Said Idrus Akbar, MM, M. Si dalam salah satu sambutanya berharap kepada Camat air besi beserta seluruh perangkatnya agar senantiasa memberikan yang terbaik dan berusaha dengan keras agar kecamatan Air Besi bisa menjadi satu kecamatan yang bisa di andalkan.

Beliau juga berpesan kepada Camat Air Besi beserta seluruh perangkatnya agar dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat. (my)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA