Ikuti Jalan Sehat Kerukunan, Kemenag Seluma Tambah Kompak

Seluma (Humas)- Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Mengadakan Jalan Sehat Kerukunan yang menjadi penutupan rangakain HAB Kemenag Ke-77.  Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pegawai Kantor Kemenag Seluma dan Kemenag Se-Provinsi Bengkulu, DWP Kemenag Seluma, serta ribuan masyarakat lainnya. Jalan Sehat dimulai oleh Gubernur H. Rohidin Mersyah didampingi Kakanwil H. Muhammad Abdu.,S.Pd.I.,M.M, Wakil Walikota Dedi Wahyudi,S.E.,M.M, dan seluruh Kepala Kantor Kemenag Kabupaten/Kota Se-Provinsi Bengkulu pada  Sabtu, (14/1).

Jalan sehat ini dimulai dari  Kanwil Kemenag Jalan Basuki Rahmad – melintasi Sentiong, Kelurahan Belakang Pondok – Jalan Pengantungan dan melintasi kawasan Jalan Suprapto dan finish kembali ke Kanwil Kemenag. Pada kata sambutannya Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu H. Muhammad Abdu.,S.Pd.I, MM selain pendeklarasiaan empat poin kerukunan, pada akhir jalan sehat terdapat berbagai macam doorprize yang telah disiapkan untuk seluruh peserta jalan sehat.

Selaku Kepala Kantor Kemenag Seluma, H. Heriansyah, S.Ag, M.H mengaku menikmati setiap rangkaian acara jalan sehat yang dilaksanakan oleh Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu. Heriansyah berpesan untuk seluruh peserta terkhususnya dari Kemenag Seluma agar dapat  mengikuti kegiatan ini hingga selesai  dan mendapatkan doorprize yang diharapkan. (Eka)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA